KUMAUNG CABANG JABODETABEK ADAKAN KONFERENSI CABANG KEDUA

Potret Kegiatan60 Dilihat

Primnas.com- Keluarga Mahasiswa Cibaliung Cabang Jabodetabek telah melaksanakan Konferensi Cabang yang bertempat di Cahaya Aksara, Kp. Curug Luhur, Ds. Waringinjaya, Cigeulis, Pandeglang Banten pada 07 Agustus 2021.

Konferensi Cabang (KONFERCAB) Keluarga Mahasiswa Cibaliung merupakan agenda pertemuan resmi atau musyawarah tertinggi di tingkatan Cabang.

Rio Eka Nugraha selaku ketua pelaksana menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan sebagai salah satu bentuk perubahan dan gebrakan untuk memperbaiki organisasi.

“Konferensi Cabang ini dilaksanakan sebagai bentuk perubahan dan gebrakan dalam rangka memperbaiki organisasi kedepan”

Beliau juga menambahkan bahwa tema kegiatan Konferensi Cabang ini adalah “Revitalisasi, Regenerasi dan Menanamkan Sikap Loyalitas”.

Dalam KONFERCAB ini, ada tiga agenda penting pertama, laporan pertanggung jawaban pengurus periode 2020-2021. Kedua, perumusan program perjuangan umum. Ketiga, Pemilihan serta penetapan Presidium KUMAUNG Cabang Jabodetabek periode 2021-2022.

Konferensi Cabang ini turut dihadiri oleh salah satu pendiri Organisasi KUMAUNG , Presidium KUMAUNG Pusat, Anggota Presidium KUMAUNG Cabang Serang, Ketua Presidium KUMAUNG Komisariat UIN SMH Banten, serta Senior Keluarga Mahasiswa Cibaliung.

Konferensi Cabang juga menetapkan presidium KUMAUNG Cabang Jabodetabek periode 2021-2022. Rio Eka Nugraha (UNINDRA) sebagai Ketua presidium, Yeni Mulyani (UIN Jakarta) sebagai Sekertaris presidium, serta Mulyadi (Univ. Medistra) sebagai Anggota Presidium.

Didi Rohadi sebagai Demisioner Ketua Presidium KUMAUNG Cabang Jabodetabek menegaskan jika oraganisasi ini perlu diregenerasi sebagai bentuk kelangsungan perjuangan Mahasiswa dan untuk kemajuan organisasi, serta untuk kemajuan daerah Cibaliung.

“Kumaung harus terus tumbuh, perlu diregenerasi sebagai bentuk  perjuangan mahasiswa untuk kemajuan organisasi, serta kemajuan daerah, terutama daerah Cibaliung khususnya dimasa mendatang”

Semua yang hadir memberikan selamat kepada Presedium terpilih Cabang Jabodetabek dan mereka berharap terus maju dan memajukan organisasi, masyarakat Cibaliung Khususnya dan Indonesia umumnya.

Primordalisme untuk Nasionalisme!